Alamat
Jl. Pepera No. 17, Kelurahan Karang Mulia Kabupaten Nabire, Provinsi Papua Tengah.
Pemerintah Provinsi Papua Tengah menegaskan komitmennya dalam meningkatkan mutu pendidikan melalui penguatan kapasitas tenaga pendidik. Komitmen tersebut diwujudkan dengan keberhasilan 801 guru se-Papua Tengah yang dinyatakan lulus 100 persen Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Tahun 2025, hasil kerja sama Pemprov Papua Tengah dengan Yayasan Masyarakat SM-3T Institute.
Hal ini disampaikan langsung oleh Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Tengah dalam kegiatan tatap muka bersama perwakilan guru se-Papua Tengah yang berlangsung di Ballroom, Selasa (6/1/2026).
Program pendampingan yang dilaksanakan meliputi PPG Guru Tertentu Tahap III serta PPG Daerah Khusus, yang dirancang untuk menjawab tantangan keterbatasan akses internet dan sarana pendidikan di wilayah terpencil. Berdasarkan laporan pelaksanaan program, sebanyak 519 guru lulus PPG Guru Tertentu Tahap III, sementara 282 guru dari PPG Daerah Khusus berhasil menyelesaikan pendampingan dengan baik.
Kelulusan ini memberikan hak kepada para guru untuk menerima Tunjangan Profesi Guru (TPG) sebagai bentuk pengakuan negara atas kompetensi dan dedikasi mereka dalam dunia pendidikan. Gubernur Papua Tengah menegaskan bahwa sektor pendidikan merupakan program prioritas daerah, dengan guru sebagai ujung tombak peningkatan kualitas pembelajaran.
Gubernur juga menyampaikan apresiasi kepada para guru yang tetap mengabdi dengan penuh ketulusan di tengah tantangan geografis, keterbatasan fasilitas, serta kondisi wilayah yang tidak mudah.
Sementara itu, Direktur Yayasan Masyarakat SM-3T Institute, Dr. Akhiruddin, menyampaikan penghargaan kepada Pemerintah Provinsi Papua Tengah, khususnya Gubernur, Wakil Gubernur, serta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan atas dukungan penuh terhadap pelaksanaan program PPG. Menurutnya, kelulusan 801 guru mencerminkan ketekunan, pengorbanan, dan semangat pengabdian pendidik di daerah dengan tantangan tinggi.
Ia menegaskan bahwa capaian tersebut merupakan awal dari tanggung jawab baru bagi para guru untuk menghadirkan perubahan positif di sekolah dan lingkungan pendidikan masing-masing.
Pemerintah Provinsi Papua Tengah memastikan bahwa program peningkatan kompetensi guru akan terus dilaksanakan secara berkelanjutan, sebagai bagian dari pembangunan sumber daya manusia yang inklusif, berkeadilan, dan berorientasi pada peningkatan mutu pendidikan di seluruh wilayah Papua Tengah.